Senin, 04 Juli 2022

Membuat Media Belajar 3D Metamorfosis pada Serangga

 

 Halo Sahabat Pembelajar dimana saja berada. Bagaimana ya menghadirkan pembelajaran yang  interaktif dan menyenangkan ? Sudah pasti kita sebagai seorang pendidik harus kreatif dan inovatif dalam memilih media pembelajaran. Media pembelajaran yang menarik, interaktif, serta berbau game (permainan) yang menyenangkan, tentu akan sangat menarik minat siswa-siswa kita dalam mengikuti pembelajaran, baik secara online, maupun offline. Assemblr studio web merupakan salah satu platform pendidikan yang dapat menghadirkan hal-hal tersebut. Karena platform ini dapat menghadirkan media pembelajaran 3D dengan teknologi kekinian, serta mudah untuk diakses dan digunakan oleh semua guru. 

Kali ini saya akan membuat sebuah media pembelajaran 3D materi metamorfosis pada serangga. Metamorfosis pada serangga adalah materi IPA yang menjelaskan pembagian metamorfosis, beserta tahapannya masing-masing. Biasanya siswa hanya mempelajarinya dari gambar-gambar peraga di buku, ataupun video. Namun hal ini sudah biasa, dan kadang cenderung membuat siswa bosan, karena pembelajaran lebih bersifat non interaktif alias satu arah saja.

 Gambar media pembelajaran 3D Metamorfosis pada serangga

Mari kita simak bersama cara membuat media 3D metamorfosis ala - ala saya. Pastinya menarik, interaktif, dan menyenangkan. Semua aset media/project 3D ini semuanya berasal dari Assemblr studio library. skenario pembelajarannya adalah siswa meyimak dahulu materi tentang metamorfosis di scene pertama sampai tuntas. Kemudian siswa diarahkan untuk bermain susun serangga, dengan meletakkannya serangga ke beberapa ring. Jika semua ring sudah terisi, maka tahapan metamorfosis sempurna atau tidak sempurna selesai. Jika pilihannya salah, maka hewan serangga akan berputar saja ditempat. 

Setelah masuk ke studio Assemblr pada link https://studio.assemblrworld.com/, maka kita membuka area marker baru. Saya memilih sebuah habitat pack sebagai tempat meletakkan serangga-srangganya, supaya media kelihatan hidup dan menarik sesuai dengan habitat serangga. Kemudian memberi anotasi pada setiap triggernya. Trigger untuk menuju ke tahapan metamorfosis sempurna dan yang tidak sempurna. Jika trigger ini di klik, maka akan langsung menunjukkan tahapan metamorfosis masing-masing. 

Langkah berikutnya pada scene metamorfosis sempurna saya mendrop empat buah ring sebagai tempat serangga-serangga yang bermetamorfosis. Di bagian rumputnya saya meletakkan beberapa serangga penyusun tahapan metamorfosis secara acak, serta diberi nama masing-masing dengan anotasi circle.

Scene awal game interaktif metamorfosis sempurna

Berikutnya saya menduplikat scene tersebut menjadi empat scene lagi, tujuannya sebagai jawaban atas masing-masing tahapan metamorfosis.

Scene akhir dari metamorfosis sempurna

Pada scene akhir semua ring sudah terisi dengan serangga-serangga penyusun tahapan metamorfosis dengan benar. Pada scene ini dilengkapi juga dengan suara video tepuk tangan meriah, sebagai apresiasi siswa dapat menjawab dengan benar.
Demikin juga scene metamorfosis tidak sempurna, ada 4 ring objek serta beberapa serangga penyusun metamorfosis tdak sempurna.

Scene awal

Scene akhir

Interactivity yang saya gunakan pada media ini adalah switch scene, hide - show, dan video kontrol. Sebagai penyemangat, di setiap scene saya memberi suara musik semangat. 

Silahkan di kunjungi project 3D Metamorfosis pada serangga, pada link berikut http://asblr.com/lvi6A  . Semoga bermanfaat ya Sahabat, selamat mencoba.


Reference : https://studio.assemblrworld.com/

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar