Selasa, 24 Oktober 2023

VLOG Karya Inovasi Pembelajaran Berbasis TIK II PembaTIK Level 4

 Halo sahabat Belajar.Tak terasa ya sudah menjelang batas waktu pengumpulan Tugas Akhir PembaTIK Level 4. Tepatnya hari Rabu, 25 Oktober 2023 besok. Cikgu Rahma sudah membuat VLOG Karya Inovasi Pembelajaran Berbasis TIK sebagai tugas Akhir di PembaTIK level 4 ini lho sahabat. VLOG ini menceritakan tentang inovasi pembelajaran yang sudah cikgu buat dan implementasikan di sekolah. Cikgu juga meminta testimoni dari kepala Sekolah SMPN 1 Pasaman, yaitu Bu Hayatul Muna, S.Pd., M.M, yang sangat support dengan kegiatanpembaTIK yang cikgu ikuti ini. Beliau memberi apresiasi karena cikgu juga sudah berbagi dengan rekan-rekan guru di SMPN 1 Pasaman. Beliau juga berharap inovasi pembelajaran yang cikgu lakukan ini akan memotivasi dan memberi inspirasi guru-guru di SMPN 1.


Testimoni kedua diberikan  oleh Ibu Catur Diah Anggarini, S.Pd seorang guru IPA juga di SMPN 1. Beliau juga memberkan apresasi positif terhadap inovasi pembelajaran IPA yang menggunakan platform teknologi 3 Dimensi pada materi Sistem Peredaran darah manusia, karena dapat membuat murid lebih mudah membangun pengetahuannya dengan melihat organ peredaran darah secara nyata dalam bentuk 3 Dimensi.
Testimoni ke tiga diberikan oleh murid saya bernama Khairunnisa Tardian yang menyatakan sangat antusias belajar organ tubuh manusia melalui objek 3 Dimensi, dan ingin kembali mengikuti pembelajaran IPA dengan media 3D dan Augmented Reality ini. Alhamdulillah. Sekian dulu Vlog cikgu rahma kali ini ya Sahabat, nantikan Vlog aksi Berbagi dan Berkolaborasi cikgurahma sebentar lagi. Sampai jumpa. (cikgurahma)

Mohon Umpan balik untuk karya Inovasi Pembelajaran saya ini ya Sahabat melalui  Platform Merdeka Mengajar pada Link https://guru.kemdikbud.go.id/bukti-karya/video/449917

Instagram : https://www.instagram.com/reel/CywVTGSxYn-/?igshid=MzRlODBiNWFlZA==

Tiktok : https://vt.tiktok.com/ZSNhUh7PC/

2 komentar:

  1. Alhamdulillah.. luar biasa bu vlog inovasi nya...
    menginspirasi sekali..

    BalasHapus
  2. Alhamdulillah.. keren nih bu.. bu Rahma keren.

    BalasHapus